Selasa, 16 Juli 2013

Pemenang Turnamen Foto Perjalanan Ronde 23

Lorne, Victoria
*Give myself pat in the back* Alhamdulillah Turnamen Foto Perjalanan ronde 23 berlangsung sukses dan meriah, penuh keriaan celotehan teman-teman yang mampir dan nongkrongin kandang burung The Emak :D

Terima kasih atas semua partisipasi teman-teman dalam #TFP23 ini, baik yang sudah submit foto, atau yang ikut koar-koar di twitter meski tidak bisa submit foto karena ngakunya tidak punya burung :) Err... foto burung, begitulah.

Foto di album ini membawa kami berkelana ke tempat-tempat yang belum pernah kami kunjungi dan berkenalan dengan burung-burung yang belum pernah kami lihat. Melihat burung-burung beterbangan bebas di pekarangan dan taman membuat #LittleA minta pulang ke tanah kelahirannya :p Foto  @tesyasblog dan @clararch02 sukses membuat kami kangen sama Hobart dan Queenstown. Hiks, kalian nakal :p

#BigA menyukai foto Elang dari @philardi dan @dananwahyu. Sejak dulu dia memang suka Elang dan punya beberapa koleksi foto Elang di Kakadu NP. Spesial mention dan terima kasih untuk Mamah Suri Dina @duaransel yang sudah ikut submit foto Merpati Ketiga yang sedang galau. Dapat titipan jempol dari Si Ayah yang juga penggemar HDR :)

Tapi... dari semua foto-foto burung yang keren-keren di album ini, saya hanya boleh memilih satu pemenang, yang berhak menjadi host turnamen foto perjalanan ronde berikutnya.

Dan pemenangnya adalah.... *drum roll*

Keep calm and stop arguing 
Foto burung Blue Tanager dari kak @Mindoel ini membuat saya terpesona. Saya jadi terseret lamunan, ikut nongkrong di balkon Kak Mindoel, minum teh panas dan nyemil pisang goreng, sambil mengamati burung-burung kiyut ini bercicip berebut pisang. Ah, indahnya hidup :)

Selamat untuk Mindy aka @mindoel yang berhak menjadi host Turnamen Foto Perjalanan ronde 24. Pantengin terus blog Mindy di http://mindoel.blogspot.de.

Terima kasih ^_^

~ The Emak

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Pemenang Turnamen Foto Perjalanan Ronde 23

  • Vivid Sydney 2013, Ketika Kota Bermandi CahayaMusim yang paling saya benci adalah winter. Bulan Mei adalah bulan penghujung musim autumn dan saya mengucapkan selamat datang winter. Di Sydney, musim dingin dikenal de ...
  • Tips Membuat Foto-Foto Ciamik Dari Kamera PoketKali ini The Traveling Precils menghadirkan artikel dari kontributor: Radityo Widiatmojo. Mungkin nama ini sudah familiar bagi pembaca setia blog. Foto-foto Radityo mema ...
  • Sydney New Year's Eve 2013Tema kembang api Sydney tahun ini adalah "Embrace"Tahun baru identik dengan kembang api. Saya merasa beruntung bisa berada di Sydney untuk mengabadikan pesta kembang api ...
  • Kartupos dari Washington DCBayangan gedung US Capitol (DPR Amerika) di genangan air yang membekuHari ini aku menjelajahi museum Natural History dan galeri seni. Keduanya di satu kompleks, sekitar ...
  • Turnamen Foto Perjalanan Ronde 23: BurungBurung Kakatua di pantai Lorne, Victoria, Australia yang sedang menikmati makan siang.  Turnamen ini sudah ditutup. Sila melihat pengumuman pemenang di sini. Terima ...

0 komentar:

Posting Komentar